Fresh.suara.com - Setelah menjalani operasi bariatik, kini Melly Goeslaw nampak lebih langsing. Pada unggahan foto di Instagram-nya bersama Sultan Andara Raffi Ahmad, sang musisi ini disebut netizen mirip Lesti Kejora.
“Mau beli pabrik seblak, konsul dulu sama ahlinya bisnis,” tulis melly di postingannya pada Minggu (20/11/22).
Nampak di foto Melly Goeslaw mengenakan pakaian dominan berwarna biru muda. Hijab yang dipakai membuat sang musisi berumur 48 tahun ini tampak lebih tirus dan langsing.
Melly disebut mirip Lesti Kejora

Di sisi lain, banyak warganet yang berkomentar atas unggahannya tersebut, banyak juga yang menyebut Melly mirip dengan Lesti Kejora.
Baca Juga:Cara Mandi Wajib Sesuai Syariat: Bacaan Niat, Pedoman dan Keutamaannya
“Kok mirip Lesti teh, versi dewasa,” tutur Netizen.
“Kirain teh Lesti,” ujar warganet yang berkomentar.
“Jadi mirip Lesti teh semenjak udah langsing,” komentar lainnya.
Istri dari Anto Hoed ini menjalani operasi bariatik untuk menurunkan berat badannya. Setelah menjalani operasi tersebut, kini Melly Goeslaw berhasil mengurangi berat badannya sampai 16 kilogram.
Baca Juga:Rumah Wandah Hamidah Digeruduk dan Disegel, Keperjakaan Anak Deddy Corbuzier Dipertanyakan